Bobo.id - Teman-teman, Selasa (7/1/2024) terjadi kebakaran hutan besar di wilayah Los Angeles, California, Amerika Serikat.
Kebakaran hutan besar ini menyebar dengan cepat dan membakar ratusan bangunan dan tempat tinggal di sana.
Informasi terakhir yang didapatkan, kebakaran yang tidak terkendali ini masih belum bisa dipadamkan.
Diperkirakan penyebab utama api belum bisa dipadamkan adalah karena cuaca yang tidak mendukung.
Sebab beberapa waktu terakhir kekeringan dan angin kencang sedang melanda kota Los Angeles. Sehingga, membuat kobaran api di beberapa titik semakin besar dan sulit dipadamkan.
Kira-kira apa penyebab utama kebakaran hutan besar di Los Angeles ini, ya? Yuk, kita cari tahu!
Penyebab Kebakaran Hutan di Los Angeles
Bersumber dari nbcnews.com, menyebutkan kalau telah terjadi pengurangan curah hujan sebesar 10 persen di wilayah California Utara.
Kondisi itu sebenarnya sudah terjadi sejak 1 Oktober 2024 lalu, teman-teman.
Namun, kondisi diperburuk pada Selasa (7/1/2024), ketika kekeringan dan angin kuat yang terjadi di sana, ditambah dengan munculnya api.
Terjadilah kebakaran hutan besar di Los Angeles yang terjadi di beberapa titik.
Baca Juga: 8 Dampak Pemanasan Global, dari Kebakaran hingga Krisis Air Bersih
Dikutip dari bbcnews.com, Kepala Batalion di Dinas Pemadam Kebakaran California, David Acuna, hampir 95 persen 95% kebakaran hutan di daerah tersebut dimulai oleh manusia.
Sayangnya, penyebab pasti kebakaran hutan besar ini masih belum diketahui dan masih dalam penyelidikan.
Hal penting yang perlu diketahui adalah, penyebaran api ini diperburuk oleh adanya angin Santa Ana, yang berkecepatan 97 kilometer per jam.
Selain itu, beberapa ahli juga mengatakan perubahan iklim juga meningkatkan terjadinya kebakaran hutan besar.
Perubahan iklim yang terjadi di sana, seperti meningkatnya suhu panas, kemarau panjang, dan atmosfer yang menipis.
Karena itulah California menjadi sangat rentan terhadap kebakaran hutan.
Apa yang Harus Dilakukan saat Terjadi Kebakaran?
Nah, sekarang kita bahas apa yang harus dilakukan kalau kita melihat atau mengalami bencana kebakaran.
Yuk, simak!
1. Jangan Panik
Hal pertama yang harus diingat adalah usahakan untuk tidak panik. Saat panik kita akan merasa bingung dan sulit berpikir jernih.
Cobalah untuk menarik napas dalam-dalam dan tetap tenang.
2. Minta Pertolongan
Kalau teman-teman melihat api atau asap, segera minta pertolongan. Beri tahu orang-orang di sekitarmu, seperti orang tua, guru, atau tetangga.
Bila teman-teman ada di area yang aman, segeralah minta pertolongan dari pemadam kebakaran. Teman-teman bisa meneleponnya langsung atau minta bantuan orang dewasa.
Di Indonesia, Pemadam Kebakaran bisa kita hubungi di nomor 113.
3. Segera Keluar dari Gedung
Kalau kebakaran terjadi di dalam rumah atau gedung, segera keluar dari sana. Jangan dulu memikirkan barang-barang atau hal apa pun yang ada di dalam.
4. Tutup Hidung dan Mulut
Asap yang muncul saat kebakaran bisa membahayakan pernapasan kita. Karena itulah coba tutup hidung dan mulut dengan baju atau kain basah jika memungkinkan.
5. Ikuti Jalur Evakuasi
Kalau ada tanda jalur evakuasi, ikuti tanda tersebut. Jalur evakuasi akan membawa kita ke tempat yang aman.
Baca Juga: Kenapa Api Kebakaran di Savana Sulit Dipadamkan? Ini Penyebabnya
6. Berkumpul di Tempat yang Telah Ditentukan
Biasanya, di sekolah atau gedung-gedung perkantoran ada tempat berkumpul yang sudah ditentukan jika terjadi keadaan darurat.
Pergilah ke tempat itu dan tunggu pemberitahuan selanjutnya.
Nah, teman-teman itulah tadi penyebab kebakaran hutan besar di Los Angeles. Ada juga cara yang harus dilakukan saat terjadi kebakaran.
----
Tonton video ini juga, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.