Siap Sambut Keluarga, Ini Tips Membuat Ruangan Jadi Lebih Nyaman saat Lebaran

By Rahwiku Mahanani, Jumat, 14 Maret 2025 | 16:35 WIB
Ada beberapa tips untuk memudahkan proses menata ruangan jelang Lebaran.
Ada beberapa tips untuk memudahkan proses menata ruangan jelang Lebaran. (Dok. IKEA JGC)

Misalnya dengan mengganti gorden, menambahkan bantal dekoratif, menyiapkan peralatan makan khusus untuk perayaan, memajang bunga, dan menggunakan lilin aromaterapi.

O iya, sebelum mendekorasi ruangan, pastikan untuk memilih tema warna atau nuansa terlebih dahulu, teman-teman.

Nantinya, proses memilih perabot dan aksesori yang selaras akan bisa menjadi lebih mudah.

Nah, selain menata ruangan sendiri, kita juga bisa memanfaatkan jasa profesional seperti dari IKEA Indonesia, untuk membantu mendesain ruangan menjadi indah, nyaman, dan sesuai keinginan.

Yap! Dalam rangka menyambut Hari Raya Idulfitri, IKEA Indonesia menghadirkan layanan desain interior.

Layanan ini bisa menjadi pilihan bagi yang ingin membuat rumah menjadi indah dan nyaman saat menyambut keluarga di momen hari raya.

 

Tonton video ini, yuk!

---- 

Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo. 

Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.