Serunya Menunggu Waktu Buka Puasa dengan Mendengarkan Dongeng Ramadan

By Danastri Putri, Kamis, 20 Maret 2025 | 12:00 WIB
Program SADORA dari McDonald's Indonesia
Program SADORA dari McDonald's Indonesia (Bobo/Danastri)

Bobo.id - Saat berpuasa Ramadan, kadang kita tidak sabar menantikan waktu berbuka.

Nah, agar menunggu waktu berbuka menjadi tak terasa, ada beberapa kegiatan yang dapat teman-teman lakukan.

Salah satunya adalah mengikuti program dari McDonald's Indonesia, yaitu Safari Dongeng Ramadan (SADORA).

Mendengarkan Dongeng

Setiap tahunnya, McDonald’s Indonesia secara konsisten selalu mengadakan SADORA.

SADORA merupakan kegiatan mendongeng kisah-kisah penuh teladan dan budi pekerti.

Tak hanya itu, SADORA sekaligus dapat menjadi kegiatan yang menghibur anak-anak saat menunggu waktu berbuka puasa.

SADORA selalu mendatangkan pendongeng profesional yang tidak hanya menceritakan kisah-kisah seru, tetapi juga penuh pesan.

Nah, tahun 2025 ini, SADORA kembali lagi.

Tahun ini, SADORA akan dilaksanakan di 128 restoran McDonald’s yang tersebar di beberapa kota besar di Indonesia.

Kota-kota ini seperti Jakarta, Bogor, Bandung, Surabaya, Malang, Solo, Semarang, Yogyakarta, Lombok, Medan, Makassar, Kalimantan dan kota-kota lainnya.

Baca Juga: Jadi Kegiatan Menarik di Bulan Ramadan, dari Mana Asal Ngabuburit?

Tahun ini, SADORA diadakan mulai dari tanggal 10 sampai 24 Maret 2025.

Para peserta hanya perlu membayar sebesar Rp40.500.

Selain dapat mendengarkan dongeng, para peserta juga mendapatkan satu Paket Happy Meal.

O iya, selain untuk umum, program SADORA dari McDonald's Indonesia ini juga mengajak teman-teman dari panti asuhan, lo.

Program Ramadan

Selain SADORA, masih banyak program lain dari McDonald's Indonesia di bulan Ramadan.

Mulai dari berbagi buka puasa ke mitra jasa antar, masjid-masjid terdekat, sampai berbagai promo.

Menu Ramadan 2025 McDonlad's Indonesia, ayam goreng lengkuas dan sambal bajak. (McDonlad's Indonesia)

Di bulan Ramadan ini, McDonald's Indonesia juga menghadirkan kembali menu ayam yang sempat menjadi favorit para pelanggan, yaitu ayam lengkuas dengan sambal bajak.

Selain itu, ada minuman yang spesial juga, nih, yaitu Fruit Tea rasa blewah.

Wah, sudah terbayang lezat dan segarnya, ya!

Tonton video ini, yuk!

---- 

Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo.