Nasi Kapau, Kuliner dari Nagari Kapau Sumatera Barat

By Petronela Putri, Jumat, 7 April 2017 | 05:56 WIB
Salah satu penjual Nasi Kapau (Foto: infosumbar.net) (Petronela Putri)

Satu lagi ciri-ciri nasi kapau yang paling unik adalah sendok gulainya. Karena posisi duduk penjualnya seringkali terlalu jauh untuk menjangkau semua wadah yang ada di atas sebuah meja besar, mereka pasti menggunakan sendok bertangkai panjang untuk mengambilkan lauk-pauk yang ada. Ujung sendok tersebut terbuat dari sebuah tempurung kelapa.

Di mana bisa membeli nasik kapau?

Di Sumatera Barat, biasanya nasi kapau banyak dijual di pasar-pasar yang ada di Bukittinggi. Sedangkan di Jakarta, kebanyakan pedagang nasi kapau ada di daerah Senen, Jakarta Pusat. Selain menjual nasi kapau, ada juga panganan lain khas Ranah Minang yang tak kalah lezat, seperti lamang (lemang), atau bubur kampium.