Aceh memiliki beberapa tempat wisata yang menarik untuk dikunjungi. Salah satunya adalah Danau Laut Tawar yang ada di Kabupaten Aceh Tengah. Luas danau ini bahkan nyaris seperti sebuah lautan!
Lokasi Danau Laut Tawar
Danau Laut Tawar merupakan salah satu tempat tujuan wisata yang banyak dikunjungi bila mampir ke Aceh. Letaknya di Takengon –salah satu kota wisata di dataran tinggi Gayo, Kabupaten Aceh Tengah, sekaligus sebuah kota indah yang dikelilingi pegunungan Aceh.
Dari Danau Laut Tawar, teman-teman bisa menikmati pemandangan yang indah dan danau berwarna kebiru-biruan, dan luasnya hampir menyerupai laut. Seperti namanya, danau ini airnya tidak asin.
Berkeliling danau
Luas danau ini kurang lebih 5.472 hektar, panjang 17 km, serta lebar 3,219 km. Untuk berkeliling danau, biasanya pengunjung akan dibawa dengan sebuah kapal motor. Jika wisatawan berenang di Danau Laut Tawar, maka akan tampak terumbu karang serta ikan-ikan cantik air tawar. Pemandangan sekitarnya pun masih alami sebab belum banyak tersentuh manusia.
Nah, kalau teman-teman tidak bisa berenang, masih ada kegiatan lain yang tak kalah asyik yang bisa dilakukan yaitu memancing dan berperahu di sekitar danau! Selain itu, Danau Laut Tawar juga merupakan salah satu ikon terkenal di kota Takengon.
Tempat wisata lain di sekitar danau
Di sekeliling Danau Laut Tawar juga ada tempat wisata lain yang bisa dikunjungi sekaligus. Tak jauh dari danau misalnya, ada sebuah gua bernama Gua Loyang Putri Pukes.
Alkisah, di gua ini terdapat sebuah batu Putri Pukes. Legenda bermula ketika seorang perempuan bernama Putri Pukes menikah dengan pria di desa tetangga. Ketika Putri Pukes akan pindah ke desa suaminya, ia dilarang oleh sang ibu agar jangan menoleh kembali ke rumah. Namun, sang anak tidak mengikuti peringatan tersebut sehingga ia berubah menjadi batu.
Di kota Takengon, teman-teman juga bisa berwisata di kebun kopi, lo! Bahkan akan lebih menarik lagi jika teman-teman ke sana ketika musim panen sehingga bisa langsung menikmati kopi-kopi yang ditanam di sana. Yeay!