Jurus Para Penghuni Laut

By willa widiana, Kamis, 10 Agustus 2017 | 07:50 WIB
Ikan Tuna melindungi dirinya dengan cara berenang berkelompok. (willa widiana)

Beberapa penghuni laut ada yang memiliki racun, salah satunya adalah karang. Racun tersebut berfungsi untuk melindungi mereka dari pemangsa. Selain melindungi diri, racun tersebut juga berfungsi untuk mencari makanan, lo.

Selain racun, ada juga yang melindungi dirinya dengan cairan khusus. Contohnya ikan kakatua. Ikan ini selalu melapisi tubuhnya dengan lendir lengket. Konon, lendir tersebut tidak enak, sehingga tidak ada predator yang akan memburu ikan kakatua. Wah… jurus yang keren.

Berubah

Berubah bentuk merupakan jurus lain yang digunakan penghuni laut untuk bertahan hidup. Ikan buntal merupakan salah satu penghuni laut yang bisa berubah. Saat merasa terancam, ikan buntal akan menghirup air dan tubuhnya pun akan berubah menjadi bulat dan berduri. Jadi, para predator akan kesulitan memangsa mereka.

Selain berubah bentuk, ada juga penghuni laut yang berubah warna untuk melindungi dirinya. Gurita, merupakan hewan yang bisa melakukan jurus berubah warna ini.

Nah, Teman-teman, itulah beberapa jurus yang dimiliki para penghuni laut untuk bertahan hidup. Kira-kira… jurus mana yang menurutmu paling keren?

Foto: matfar.co.uk, arkive.org, mongabay.co.id, adocito.org