8 Fakta Nyamuk Aedes aegypti

By willa widiana, Senin, 28 Agustus 2017 | 08:45 WIB
Virus demam berdarah dapat tidur bertahun-tahun sampai dia mendapat tempat yang disukai. (willa widiana)

Uniknya, virus demam berdarah justru membuat nyamuk mudah lapar. Akibatnya, mereka semakin sering mengisap darah manusia. Nah, saat nyamuk mengisap darah itulah virus dimasukkan ke tubuh manusia.

Fakta 7 – Tidak Semua Bersalah

Tidak semua nyamuk Aedes aegypti membawa virus demam berdarah. Mereka membawa virus, jika pernah mengisap darah penderita demam berdarah. Sayangnya, virus demam berdarah bisa diwariskan kepada telur-telur nyamuk, karena telur nyamuk diberi makan darah yang mengandung virus demam berdarah.

Fakta 8 – Di Mana Tempat Nyamuk?

Apakah nyamuk Aedes aegypti sebaiknya tidak ada di muka Bumi ini? hmm... tidak ada nyamuk, juga bisa berbahaya. Telur-telur nyamuk adalah makanan bagi ikan. Nyamuk juga sumber makanan bagi cicak, kadal, atau kodok. Tanpa nyamuk, tidak akan ada ikan atau kodok yang bernyanyi di musim hujan.

Ilmuwan berpendapat, nyamuk Aedes aegypti juga korban demam berdarah. Yang diperlukan adalah cara mencegah virus demam berdarah. Sayangnya, ilmuwan belum menemukannya. Kita baru bisa mencegah dengan cara membasmi nyamuk yang diduga membawa virus. Juga, dengan menguras wadah air seminggu sekali agar telur nyamuk mati.

Hmmm... bagaimana? Apakah menurutmu dunia akan lebih baik tanpa nyamuk?

Teks: Rna, Ilustrasi: Ode