5 Kota yang Hilang

By willa widiana, Jumat, 6 Oktober 2017 | 08:45 WIB
Petra di Jordania (willa widiana)

Machu Picchu di Peru

Kota Machu Picchu terletak di atas Lembah Urubamba, Peru. Menurut penelitian, kota yang dibangun pada tahun 1450 ini dipimpin oleh Kekaisaran Inca. Sayang, 100 tahun kemudian, kota indah ini ditinggalkan karena diserang oleh pihak Spanyol. Karena tidak berpenghuni, tempat inipun mulai ditutupi oleh hutan dan baru ditemukan kembali pada tahun 1911.

Palanque di Meksiko

Palanque adalah sebuah kota kuno yang berada di dekat Sungai Usumacinta, Meksiko. Kota ini diatur dengan baik, sehingga tata kotanya sangat rapi dan indah. Menurut catatan ilmuwan, kota ini mulai ditinggali pada tahun 100 SM. Kota ini mulai terkenal saat dipimpin oleh seorang raja bernama K’inich Janaab Pakal I.

Setelah wafat, kota ini dipimpin oleh K’inich Kan Bahlam II atau dikenal juga dengan sebutan Chan-Bahlum II. Ia adalah anak dari raja sebelumnya. Setelah K’inich Kan Bahlam II meninggal, kota ini mulai kacau karena diserang oleh musuhnya. Penduduk setempat mulai meninggalkan kota diantara lebatnya hutan. Baru, pada abad ke-18, kota ini berhasil ditemukan kembali.

Nah, Teman-teman, itulah 5 kota yang hilang. Ada berbagai hal yang membuat 5 kota itu hilang, mulai dari bencana alam hingga kekacauan di dalam kerajaan.

Foto: Creative Commons