Jika suhu di tempat tinggalnya sudah lebih dari 30 derajat Celcius, ia akan terganggu dan mati. Mirip seperti yang sedang terjadi di Australia saat ini.
Tidak Bisa Mengatur Suhu
Kelelawar Pteropus poliocephalus bisa tumbuh hingga satu kilogram. Rentang sayapnya juga bisa mencapai satu meter.
Namun, kelelawar ini tidak bisa mengatur suhu tubuhnya sendiri. Jika ada gelombang panas, kelelawar ini pun akan terganggu dan mati.
Baca Juga: Kenapa Kelelawar Tidur Terbalik?
Kasihan, ya, Teman-teman. Semoga gelombang panas di Australia segera berakhir, jadi tidak ada lagi kelelawar yang jatuh ke tanah dan mati.
Sumber: Live Science, Foto: Creative Commons