Selain itu, saat menonton TV, sebagian besar iklan yang muncul adalah makanan cepat saji yang sebenarnya tidak dianjurkan untuk kita konsumsi terlalu sering.
Dengan melihat iklan tersebut, bisa memancing niat kita untuk mengonsumsi makanan siap saji tersebut. Dan terbukti, banyak, lo, orang yang mengonsumsinya sambil menonton.
Nah, sekarang sudah tahu, kan, apa risiko makan sambil menonton? Jadi, jangan biasakan diri untuk makan sambil menonton, ya, teman-teman! Lebih baik, selesaikan dulu makannya, baru, deh, menonton. Hi… hi…