Ketujuh lebah terbang lagi. Mereka tiba di sebuah sungai. Di sana tampak beberapa anak sedang bermain. Kadang-kadang menyelam, kadang-kadang timbul. Asyik sekali. Selain itu, tampak juga beberapa ekor ikan yang berenang dengan riang.
“Hei, lihat anak-anak dan ikan-ikan itu. Mereka tampak begitu gembira bermain di air. Yuk, kita juga bermain di air,” ujar Usi.
Ketujuh lebah itu bermain-main di atas permukaan air.
“Kalau kita berenang di dalam air pasti lebih asyik,” usul Uki.
Syuuut…. Ketujuh lebah itu kompak terjun ke dalam air. Mereka sebenarnya ingin menyelam, jadinya malah tenggelam.
Melihat tingkah laku mereka, ikan-ikan pun tertawa. Bukankah lebah tidak bisa berenang? Lebah-lebah itu tenggelam karena sombong.