Kotzebue, Kota Paling Beracun di Amerika

By willa widiana, Jumat, 23 Februari 2018 | 11:31 WIB
Kotzebue, Kota Paling Beracun di Amerika (willa widiana)

Bobo.id – Kotzebue adalah kota kecil di daerah Alaska, Amerika Serikat.

Nama kota ini berasal dari perwira angkatan laut Rusia yang menjelajahi daerah ini pada abad ke-19.

Namun sayang, Kotzebue sudah berubah menjadi kota paling beracun di Amerika.

Pertambangan

Di kota ini ada pertambangan seng dan timah yang cukup besar.

Pada tahun 2016, pertambangan itu sudah mengeluarkan 378,9 juta kilogram bahan kimia beracun.

BACA JUGA: Cara Membedakan Tanaman yang Beracun dan Tidak Beracun

Bahan beracun itu pun dibuang begitu saja, tidak diolah lagi.

Bahan kimia beracun itu pun menyebar dan membuat Kotzebue menjadi kota paling beracun.

Orang Iñupiat

Kota Kotzebue kebanyakan dihuni oleh orang-orang Iñupiat.

Orang Iñupiat masih suka berburu hewan dan memancing di sungai.