Asal-usul Tongseng, Kuliner Khas Jawa Tengah

By Yomi Hanna, Senin, 26 Februari 2018 | 08:01 WIB
Asal-usul Tongseng (Hanna Vivaldi)

Bobo.id - Ada yang pernah makan tongseng? Makanan bercita rasa manis dan gurih ini biasanya menggunakan daging kambing yang empuk sebagai isiannya.

Tongseng yang merupakan kuliner khas nusantara ini cukup terkenal di daerah Jawa Tengah.

Lalu, bagaimana asal-usul makanan khas ini? Yuk, kita cari tahu!

Terinspirasi Pedagang Timur Tengah

Sebenarnya, masakan tongseng terinspirasi dari pedagang Timur Tengah berabad-abad lalu.

Di abad ke-18 sampai 19, ada banyak saudagar dari Timur Tengah datang ke Nusantara untuk berdagang.

BACA JUGA : Asal-usul Nama Bulan di Dalam Kalender

Ternyata selain berdagang, mereka juga membawa kegemaran mereka dalam dunia kuliner.

Salah satu yang mereka gemari adalah daging kambing dan domba.

Kegemaran para pedagang Timur Tengah dalam menyantap daging kambing akhirnya ditularkan pada masyarakat lokal, Indonesia.

BACA JUGA : Inilah Asal-usul Tanda V Atau ‘Peace’ Ketika Kita Sedang Difoto

Tongseng, Oseng-oseng Sisaan Sate