Bobo.id - Apakah teman-teman pernah melihat bunga edelweis? Bunga yang sering disebut dengan bunga abadi ini banyak tumbuh di daerah pegunungan.
Kita bisa melihat edelweis di beberapa pegunungan, seperti Gunung Gede, Gunung Rinjani, dan Gunung Merbabu.
Bunga yang biasanya mekar di April-Agustus ini memiliki kelopak bunga berwarna putih. Sangat indah dan tak mudah layu.
Selain beberapa fakta di atas, bunga edelweis menyimpan fakta menarik lainnya, lo.
Yuk, kita simak 5 fakta seputar bunga edelweis di bawah ini!
BACA JUGA : Bunga Wijaya Kusuma, Bunga yang Mekar Hanya sekali Dalam Setahun
1. Dapat Mekar Selama 10 Tahun
Bunga edelweis disebut sebagai bunga abadi karena dapat mekar hingga 10 tahun lamanya.
Apa yang menyebabkannya, ya?
Ternyata bisa seperti itu karena adanya hormon etilen dalam bunga edelweis.
Hormon itu bisa mencegah kerontokan kelopak bunga dalam waktu yang cukup lama.
BACA JUGA : Teratai Biru, Bunga yang Dilarang di Rusia