Nah, salah satunya adalah dengan belajar memasak.
Tahukah teman-teman? Memasak adalah aktivitas yang membutuhkan perhitungan.
Misalnya saja, kita harus memasukkan lima butir telur, lalu tambahkan dua sendok teh garam, dan tiga sendok teh gula.
Belum lagi kalau kita harus menambahkan 50 gram tepung terigu, berarti kita harus menimbangnya lebih dulu.
Dengan begitu, kita bisa meningkatkan kemampuan berhitung.
BACA JUGA: Makan Makanan Sehat, Yuk!
2. Belajar Hal baru
Saat kita ikut memasak, kita bisa belajar dan menemukan hal-hal baru.
Kita jadi bisa membedakan mana garam dan gula, mana kunyit dan jahe, serta bahan-bahan makanan lain.
Kita juga bisa menerapkan pengetahuan sains saat kita memasak.
Kita jadi tahu kalau mentega akan mencair saat terkena panas.
Kita juga jadi tahu kalau adonan kue yang dicampur baking soda akan mengembang saat dipanggang.