Ternyata Menutup Luka dengan Kain Kasa Tidak Dianjurkan, Kenapa?

By Yomi Hanna, Selasa, 17 April 2018 | 06:46 WIB
Menutup luka dengan kain kasa tidak dianjurkan (Hanna Vivaldi)

Bobo.id – Jika kaki atau tangan terluka karena jatuh, biasanya luka tersebut ditutup dengan kain kasa, bukan?

Nah, ternyata menutup luka dengan kain kasa tidak dianjurkan, lo.

Kenapa tidak dianjurkan? Yuk, kita cari tahu!

BACA JUGA : Tersiram Air Panas? Jangan Oleskan Pasta Gigi, Atasi dengan 4 Langkah ini

Media Infeksi Bakteri

Menurut dokter spesialis luka, Adisaputra R. CWSP, FACCWS, kasa sebenarnya tidak bisa digunakan untuk menyembuhkan luka.

Malah, kasa tersebut bisa menjadi media infeksi bakteri pada luka.

Dokter Adi mengatakan bahwa kasa membuat bakteri dari luar menjadi mudah masuk untuk mengontaminasi luka. Bahkan ada studi yang menyatakan bahwa bakteri bisa menembus 64 lapis kasa.

BACA JUGA : Muscae volitantes, Bintik-bintik Seperti Cacing yang Melayang di Mata

Menyebabkan Luka Menjadi Kering

Banyak masyarakat beranggapan jika luka harus cepat kering.

Nah, membalut luka dengan kasa memang bisa menyebabkan luka cepat mengering.