Bobo.id - Baru-baru ini, para ilmuwan NASA menemukan lubang-lubang misterius di sekitar Samudra Arktik, tepatnya di Laut Beaufort timur.
Total ada tiga lubang yang berhasil dipotret dari jendela pesawat yang terbang dalam misi IceBridge NASA. Foto itu diambil pada 14 April lalu.
BACA JUGA: Danau Cantik di Antartika Bukan Pertanda Baik
Lubang yang Belum Pernah Ditemukan Sebelumnya
Masing-masing lubang ini dikelilingi oleh lapisan es yang berbeda ketinggiannya, seperti sebuah target panahan yang tak beraturan.
Lubang-lubang misterius itu berada di sekitar es yang bergelombang.
Es yang bergelombang ini pertanda bahwa lapisan es itu tipis dan masih baru.
Uniknya, lubang-lubang dengan bentuk seperti ini belum pernah ditemukan sebelumnya.
Dugaan Sementara
Meski masih belum diketahui penyebab pastinya, ada beberapa dugaan dari ilmuwan tentang lubang ini.
Pertama, lubang es ini dibuat oleh mamalia laut dari bawah permukaan air.
Mereka melubangi permukaan es untuk bernapas.