Kenapa Setiap Tanggal 17 Mei Selalu Diperingati Sebagai Hari Buku Nasional?

By Cirana Merisa, Kamis, 17 Mei 2018 | 03:31 WIB
Supaya bisa menulis, kita harus rajin membaca. (Cirana Merisa)

Bobo.id – Setiap 23 April, masyarakat dunia merayakan Hari Buku Sedunia.

Sedangkan Indonesia memiliki hari peringatannya sendiri, lo.

Hari Buku Nasional dirayakan setiap tanggal 17 Mei.

Kenapa diperingati setiap tanggal 17 Mei, Bo? Kita simak sejarahnya, yuk!

BACA JUGA: Susah Tidur? Baca Buku Bisa Jadi Cara Agar Tidur Nyenyak

Penentuan tanggal 17 Mei sebagai Hari Buku Nasional ini sebenarnya merupakan ide dari Menteri Pendidikan.

Pada 2002 lalu, Menteri Pendidikan dari Kabinet Gotong Royong bernama Abdul Malik Fajar mencetuskan ide ini.

Selain itu, 17 Mei juga bertepatan dengan peringatan pendirian gedung Perpustakaan Nasional Republik Indonesia atau Perpusnas.

Perpusnas sendiri didirikan di Jakarta pada 17 Mei 1980.

BACA JUGA: Yuk, Membaca Buku Digital Secara Gratis di iPusnas!

Nah, Hari Buku Nasional ini diperingati bukan tanpa alasan atau hanya ingin mengikuti Hari Buku Sedunia saja.

Tujuan Menteri Pendidikan saat itu menetapkan Hari Buku Nasional ini adalah untuk meningkatkan minat baca.