Anak Tekak, Benda Kecil yang Bertugas Mengatur Lalu Lintas Udara dan Makanan di Tenggorokan

By willa widiana, Kamis, 17 Mei 2018 | 06:01 WIB
Saat minum, anak tekak akan menutup saluran udara dan membuka saluran makan. (willa widiana)

Apa yang Terjadi Jika Makanan Salah Masuk?

Jika ada makanan yang masuk ke saluran udara, kita akan tercekik dan kesulitan bernapas. Selain itu, kita juga akan batuk.

O iya, batuk merupakan usaha yang dilakukan oleh tubuh untuk mengeluarkan makanan yang salah masuk itu.

Agar hal ini tidak terjadi, kita tidak boleh mengobrol sambil makan.

BACA JUGA: Mengenali Jenis-jenis Batuk

Kotak Fakta:

Beberapa hewan, seperti gorila dan kuda nil juga memiliki anak tekak.

Tetapi, ada juga hewan yang tidak memiliki anak tekak, salah satunya adalah ikan sungut ganda di laut dalam.

Teks : willa widiana, Ilustrasi: Ode