5 Buah-buahan ini Cocok untuk Berbuka Puasa, Mana yang Kamu Suka?

By Felixia Amanda, Minggu, 27 Mei 2018 | 13:30 WIB
Blewah, salah satu buah segar untuk berbuka puasa
Blewah, salah satu buah segar untuk berbuka puasa (Creative Commons/Sakurai Midori)

Bobo.id - Setelah seharian menahan lapar dan dahaga, buka puasa enaknya dengan yang segar-segar.

Nah, lima buah ini sering dijadikan hidangan untuk berbuka puasa. 

Selain segar, buah-buahan ini juga bergizi, lo! 

1. Timun Suri

Buah ini seringkali diburu saat bulan puasa tiba.

Biasanya suka dipakai untuk campuran es buah.

Eh tapi, ada juga yang langsung mencampur daging buah timun suri dengan sirup dan tambahan es batu.

Rasanya? Tentu saja nikmat!

Timun suri dalam bahasa latinnya disebut Curcumis lativus.

Kandungan timun suri itu baik untuk tubuh, lo!

Soalnya, hampir 90% kandungan timun suri terdiri dari air.

Hmm pantas saja segar!

Nah, kandungan vitamin dan mineral di dalamnya dapat mengikat racun di dalam tubuh.

BACA JUGA: Wow! Ternyata 8 Buah Ini Bisa Meningkatkan Imun Kita, Yuk Segera Cari 

2. Kolang Kaling

Kalau buah yang ini punya tekstur yang kenyal-kenyal.

Warnya putih transparan dan bentuknya pipih lonjong.

Dalam bahasa Belanda, buah ini dikenal dengan sebutan Glibbertjes, artinya adalah buah dari pohon Aren (Aren Pinnata).

Kalau bulan puasa tiba, buah ini mudah kamu jumpai di pasar-pasar tradisional.

Sst! buah kolang-kaling ini cocok juga disajikan untuk hidangan saat berbuka puasa.

Manfaantnya? Banyaak! Melancarkan pencernaan, mencegah osteoporosis, dan juga menyegarkan tubuh

3. Buah Kurma

Rasanya manis. Warna buahnya, cokelat kehitam-hitaman.

Buah ini tumbuh di daerah tropis. Yup! Buah Kurma.

Tanaman kurma termasuk ke dalam keluarga Arecaceae.

Bahasa ilmiahnya adalah Dactylifera phoenix.

Buah ini cocok untuk dijadikan sebagai hidangan berbuka puasa.

Soalnya daging buah kurma mengandung gula yang dapat mudah dicerna dan cepat mengisi ulang energi tubuh.

BACA JUGA: Buah Cempedak, Tanaman Asli Indonesia yang Mirip dengan Buah Nangka

4. Kelapa Muda

Rasa daging buahnya lembut, airnya juga menyegarkan.

Yup! Berbuka dengan meminum air kelapa muda bisa menjadi pilihan yang tepat.

Sst! Ternyata air kelapa ini mengandung cairan yang mirp seperti cairan isotonik.

Yakni cairan yang dibutuhkan oleh tubuh.

Dengan begitu, stamina tubuhmu akan kembali segar.

5. Buah Blewah

Kalau buah yang satu ini warnanya kuning ke-oranye-an.

Nama lainnya adalah Cucumis melo.

Buah ini masih sekeluarga dengan melon.

Karena itu, rasa buah ini hampir mirip dengan melon.

Buah ini sering digunakan sebagai campuran minuman.

O iya, buah blewah mengandung betakarotein yang baik untuk kesehatan mata.

Selain rasanya enaak, buah-buahan ini mempunyai manfaat besar untuk tubuh!

Wah, jadi tetap fit saat menjalankan puasa. 

Teks: Marisa

BACA JUGA: Tidak Suka Pisang? Inilah Buah Penggantinya, Kandungan Nutrisinya Hampir Sama 

Lihat video ini juga, yuk!