Benarkah Larutan Jeruk Nipis dan Kecap Manis Bisa Menyembuhkan Batuk?

By Yomi Hanna, Rabu, 30 Mei 2018 | 13:45 WIB
Larutan jeruk nipis dan kecap manis (Kolase Bobo/Pixabay)

Bobo.id – Saat batuk, ada satu resep obat herbal yang biasanya kita minum.

Yaitu, larutan campuran air perasan jeruk nipis dengan kecap manis.

Resep ini ternyata sudah turun temurun sejak dulu.

Namun, benarkah resep ini bisa menyembuhkan batuk?

Yuk, kita cari tahu bersama!

Kenapa Kita Batuk?

Batuk merupakan reaksi alami dari sistem perlindungan tubuh, yang terjadi akibat iritasi pada saluran udara di bagian belakang kerongkongan.

Iritasi tersebut memicu paru-paru kita untuk mengeluarkan udara dengan tekanan yang tinggi.

Jadi, dengan kita batuk, maka bisa membersihkan paru-paru dan saluran udara dari zat asing, seperti lender atau asap.

Batuk juga merupakan sebuah gejala dari infeksi virus atau bakteri, yang fungsinya mengeluarkan virus dari paru-paru kita.

BACA JUGA : Jeruk Nipis, Si Kecil yang Kaya Manfaat