Meski Sering Dianggap Menjijikkan, Saliva Punya 4 Manfaat bagi Kita

By willa widiana, Kamis, 7 Juni 2018 | 12:15 WIB
Inilah Manfaat Saliva yang Perlu Kamu Ketahui (pxhere.com)

1. Menghilangkan Bakteri, Virus, dan Jamur

Meski sebenarnya di saliva juga terdapat banyak virus, bakteri, dan jamur yang berasal dari makanan kotor tetapi dapat dihilangkan oleh senyawa anti bakteri yang terdapat di kelenjar saliva.

Nah, bila kita sakit, itu bisa saja disebabkan karena jamur, bakteri, dan virus di dalam tubuh tidak dapat dihilangkan (dinetralisir) karena jumlahnya lebih besar daripada jumlah anti bakteri yang ada pada saliva.

Oleh karena itu, kita harus mengonsumsi makanan sehat dan memgurangi jajan di sembarang tempat.

BACA JUGA: Mana yang Lebih Baik, Buka Puasa dengan Air Dingin atau Air Hangat?

2. Membantu Mengolah Makanan

Makanan dapat dicerna dengan baik setelah melewati proses yang panjang. Dimulai dari di dalam mulut. Makanan di dalam mulut akan dihaluskan oleh gigi dan saliva.

Saliva ini membuat kerja gigi menjadi lebih mudah dan lebih baik, apalagi saat membolak-balikkan makanan.

3. Membantu Mengolah Enzim

Protein yang ada di saliva membantu mencerna zat yang ada dalam makanan. Misalnya saja mencerna amilum dan zat gula di dalam mulut.

Ini berpengaruh terhadap pengolahan enzim amylase dan ptyalin yang terletak di daerah mulut.Hasil kerja zat gula inilah yang nantinya digunakan dalam menghasilkan energi.

Lalu energi itu kita gunakan untuk melakukan berbagai aktivitas sehari-hari.

BACA JUGA: Ada Coca-Cola yang Warnanya Bening Seperti Air Putih, Apa Rasanya, ya?

4. Membantu Merasakan Makanan

Kita dapat merasakan makanan di dalam mulut, apakah itu rasanya asin, asam, manis, ataupun pahit. Lidah dapat merasakannya karena ada saliva di mulut kita.

Saliva memiliki ph atau derajat keasaman yang netral, sehingga mudah mendeteksi rasa makanan yang berbeda-beda. (Yomi Hana)

Lihat video ini juga, yuk!