Bisa Dihuni oleh 100 Orang, Inilah Keunikan Rumah Lamin Suku Dayak

By Cirana Merisa, Selasa, 19 Juni 2018 | 16:30 WIB
Rumah lamin. (Ricky Martin/Majalah Bobo )

Bobo.idRumah lamin adalah rumah tradisional suku Dayak di Kalimantan Tengah.

Rumah lamin ini bisa dihuni oleh banyak keluarga, lo.

Wah, besar sekali! Seperti apa, ya, rumahnya?

BACA JUGA: Hampir Punah dan Sudah Jarang Dipakai, Inilah Rumah Adat Krong Bade Aceh

Rumah Panggung

Rumah lamin berbentuk rumah panggung.

Rumah panggung lebih aman dari gangguan binatang buas.

Itu karena pada zaman dahulu wilayahnya masih di kelilingi oleh hutan.

Rumah lamin dibuat dengan memanfaatkan bahan alami di sekitar hutan.

Tiang, kerangka, dan dinding, semua terbuat dari kayu.

Sedangkan atapnya menggunakan daun rumbia atau ijuk.

BACA JUGA: Rahasia Iglo, Rumah Orang Eskimo di Kutub Utara yang Sulit Mencair