Bobo.id – Kacang yang satu ini memiliki bentuk yang unik, lo!
Bentuknya bergelombang tak teratur dan memiliki rasa gurih renyah.
Kacang ini memiliki nama yang mirip dengan salah satu nama burung.
Kacang apa ya, ini?
Yap, kacang kenari atau dalam bahasa Inggris dikenal dengan nama walnut.
Merupakan Makanan Tertua
Walnut merupakan salah satu makanan yang berasal dari pohon tertua yang dikenal manusia.
Kacang ini sudah ada sejak 7000 Sebelum Masehi.
Orang-orang Romawi menyebut walnut dengan sebutan Jupiter’s royal acorn.
BACA JUGA: Mulai dari Sayuran Sampai Kacang Almon, inilah 6 Jenis Makanan yang Bisa Melancarkan BAB
Dikenal Sebagai Walnut Persia
Menurut sejarah, walnut berasal dari Persia.