Lakukan 5 Hal Ini untuk Mencegah Terkena Diare Saat Mudik, Yuk!

By Felixia Amanda, Jumat, 15 Juni 2018 | 14:45 WIB
Yuk, lakukan ini untuk cegah diare saat mudik (Creative Commons)

Bobo.id – Diare merupakan salah satu penyakit umum yang bisa dialami para pemudik.

Penyebab diare pada saat mudik ini bisa jadi karena kurang memperhatikan kebersihan makanan yang kita makan.

Perjalanan mudik, terutama mereka yang mudik melewati jalur darat dapat menimbulkan gangguan pada pencernaan.

Agar terhindar dari diare pada saat mudik, sebaiknya perhatikan hal-hal penting ini, yuk!

1. Kebersihan

Kebersihan tangan sampai tempat makan harus diperhatikan, ya.

Sebelum kita mengonsumsi makanan, baik itu bekal maupun dari restoran atau rumah makan, jangan lupa untuk mencuci tangan terlebih dahulu.

O iya, kita juga bisa membawa cairan antiseptic atau tisu basah untuk menghilangkan kuman yang ada di tangan.

Selain itu, jika kita makan di tempat umum, sebaiknya perhatikan kebersihan rumah makannya.

BACA JUGA: Hati-Hati, Sebaiknya Kita Tidak Sendirian di Mobil Saat Perjalanan Mudik

2. Makan Makanan yang Benar-benar Matang

Sebaiknya kita memilih makanan yang dimasak secara langsung.