Benarkan Susu Kental Manis Itu Bukan Susu? Ini Penjelasannya

By Aan Madrus, Kamis, 5 Juli 2018 | 12:00 WIB
Susu Kenal Manis (Creative Commons)

Bobo.id - Kita mengenal beberapa jenis susu yang dijual di pasaran.

Ada susu segar, susu cair, susu bubuk, dan susu kental manis (SKM). Katanya SKM itu bukan susu, lo! Jadi, Apa dong?

Baca juga: Susu Kental Manis yang Sudah Mengeluarkan 3 Tanda Ini Sebaiknya Tidak Kita Konsumsi Lagi 

Lebih Banyak Gula daripada Susu

Susu adalah minuman yang mengandung aneka nutrisi yang bisa melengkapi kebutuhan gizi.

Susu, antara lain mengandung DHA, kalsium, fosfor, magnesium, karbohidrat, dan lemak.

Karena sedang dalam masa pertumbuhan, anak-anak memerlukan makanan dan minuman bergizi tinggi.

Karenanya, setelah makan makanan utama, sangatlah baik bagi anak-anak untuk minum susu.

BACA JUGA: Susu Baik untuk Tubuh, Lalu Sampai Kapan Sebaiknya Kita Minum Susu? 

setelah makan makanan utama, sangatlah baik bagi anak-anak untuk minum susu. (Creative Commons)

Namun seorang ahli gizi dari University of Sydney, bernama Leona Victoria Djajadi, MND, menyarankan untuk tidak memberikan SKM kepada anak-anak.

Karena dalam SKM kandungan susunya hanya sedikit. Yang banyak adalah kandungan gula. Jadi kebutuhan gizi pada anak-anak tidak akan terpenuhi.