Sudah Ada Sejak Zaman Belanda, Delman Masih Digemari Sampai Sekarang

By Cirana Merisa, Minggu, 5 Agustus 2018 | 10:30 WIB
Delman (Dokumentasi Bobo)

Bobo.id - Teman-teman tahu delman, kan? Siapa yang pernah naik delman?

Alat transportasi ini berjalan dengan cara ditarik dengan kuda dan dikendalikan oleh kusir.

Sampai sekarang, delman masih digemari, terutama oleh anak-anak dan wisatawan luar negeri.

BACA JUGA: Beda Sensasi dengan Delman, Yuk, Kita Coba Serunya Naik Gerobak Sapi!

Transportasi Tradisional 

Delman adalah alat transportasi tradisional yang sudah ada sejak zaman Belanda.

Delman merupakan kendaraan beroda dua sampai empat.

Kendaraan ini tidak menggunakan mesin, melainkan ditarik oleh kuda dan dikendalikan oleh seorang kusir.

Nama kendaraan ini berasal dari nama penemunya, yaitu Charles Theodore Deeleman, seorang litografer dan insinyur pada masa Hindia Belanda.

BACA JUGA: Cidomo, Delman dari Lombok

Banyak Nama

Sebutan untuk kendaraan ini beragam, tergantung dari bahasa di setiap daerah.