Bobo.id – Apakah teman pernah melihat ada tanaman seperti rumput di dasar laut?
Mungkin ada yang mengira itu adalah rumput laut atau seaweed, tapi ternyata bukan, lo.
Jadi tanaman apakah itu?
Tumbuhan Berbunga
Tanaman yang satu ini disebut lamun atau seagrass, yang merupakan anggota tumbuhan berbunga yang sudah hidup menyesuaikan dengan lingkungan air asin.
Istilah lamun untuk menyebutkan seagrass pertama diperkenalkan oleh Hutomo kepada ilmuwan dan masyarakat umum pada tahun 1980-an.
Lamun dapat tumbuh dengan baik di dalam lingkungan laut dangkal.
Jika ada wilayah perairan laut yang ditumbuhi banyak lamun, maka bisa disebut dengan padang lamun.
Bahkan wilayah tersebut bisa menjadi suatu ekosistem tersendiri yang khas.
BACA JUGA : Terumbu Karang Itu Termasuk Hewan, Tumbuhan, atau Batu-batuan, ya?