Makanan yang Kita Makan
Selain dehidrasi, ada beberapa hal yang membuat mulut bau saat cuaca panas. Misalnya, makanan dan minuman.
Saat cuaca panas, kita cenderung mengonsumsi makanan dan minuman yang dingin serta manis, seperti es krim.
Makanan dan minuman manis mengandung gula yang bisa membuat mulut semakin kering dan akhirnya berbau tak sedap.
BACA JUGA:Yuk, Cari Tahu Tips Mencegah Bau Mulut Saat Berpuasa ala Bobo!
Apa yang Harus Dilakukan?
Saat cuaca panas, kita tetap boleh mengonsumsi makanan dan minuman manis serta dingin. namun, jangan terlalu banyak.
Setelah itu, jangan lupa untuk minum air putih. Jadi, tidak ada gula dan sisa makanan yang menempel di mulut.
Selain membersihkan mulut, air putih juga bisa menjaga cairan tubuh. Jadi, kita tidak mudah dehidrasi saat cuaca panas.
Lihat video ini juga, yuk!