Anak-Anak di Sikka Harus berjalan 3 – 4 km untuk Mengambil Air Bersih

By Sylvana Toemon, Selasa, 4 September 2018 | 14:30 WIB
Air bersih untuk anak-anak di Sikka, Nusa Tenggara Timur (Sylvana Toemon)

Bobo.id – Setiap orang memerlukan air untuk hidupnya, tetapi tidak semua orang bisa mendapatkannya dengan mudah.

Teman-teman kita di Sikka, Nusa Tenggara Timur, kesulitan untuk mendapatkan air bersih.

Apa yang dapat kita lakukan untuk mereka, ya?

BACA JUGA: Rumus Menghitung Air Minum untuk Anak- anak

Desa Hepang dan Desa Wolomotong

Teman-teman kita di Desa Hepang dan Desa Wolomotong, Kabupaten Sikka, Nusa Tenggara Timur, tidak dapat menggunakan air bersih dari keran seperti anak-anak di kota lain.

Mereka harus berjalan 3 – 4 kilometer untuk mengambil air bersih setiap harinya sebelum ke sekolah.

Air yang diambil dengan menggunakan jeriken di kedua tangan itu berat juga, lo.

Tak heran teman-teman kita ini sering terlambat dan kelelahan saat ke sekolah.

BACA JUGA: Sama-sama Air Turun dari Langit, Tapi Ternyata Hujan Ada Macam-Macam

Gerakan #BERANIMIMPI

Gerakan #BERANIMIMPI yang digagas oleh Wahana Visi Indonesia tahun ini berfokus pada penyediaan akses air bersih untuk anak-anak di daerah Sikka.