Bobo.id - Rusa yang teman-teman lihat di beberapa tempat seperti Istana Bogor ternyata punya 'saudara' dengan ukuran tubuh dan tanduk yang sangat besar, lo.
Saudara yang termasuk dalam famili rusa ini bernama Elk dan tinggal di hampir seluruh wilayah hutan Amerika Utara.
Baca Juga : Bayam Bisa Gantikan Jaringan Rusak pada Jantung, Sudah Tahu?
Tanduknya Mirip Rusa
Sama seperti rusa, elk juga punya tanduk yang bercabang, tapi bedanya dengan tanduk rusa adalah tanduk elk berukuran sangat besar sesuai ukuran tubuh elk.
Elk juga punya kebiasaan menanggalkan tanduknya setiap setahun sekali. Namun, elk menanggalkan tanduknya di waktu yang berbeda dengan rusa, setiap tahunnya.
Baca Juga : Jadi Maskot Asian Games, Ini Rusa Bawean yang Hanya Ada di Indonesia
Tanduk Elk Punya Fungsi Lain
Pada awalnya, peneliti menganggap elk mempertahankan tanduknya saat akan bersaing dengan elk jantan lain untuk mendapatkan pasangan dan menanggalkan tanduknya setelah musim kawin selesai.
Tapi ternyata para peneliti menemukan fungsi lain dari tanduk elk, nih, teman-teman.
Tanduk elk yang besar, bercabang, dan runcing ternyata juga berguna untuk melindungi dirinya dari serangan serigala yang ada di hutan sekitar tempat elk tinggal.
Baca Juga : Unik, Rusa Ini Punya Jambul dan Bertaring Seperti Vampir