Sebelum dan sesudah rumah dipindahkan, pemilik rumah juga akan menjamu para tetangga yang akan ikut membantu memindahkan rumah.
Makanan yang biasanya disajikan yaitu makanan ringan khas Bugis seperti barongga, kue bandang, dan suwella, serta teh hangat dan kopi.
Setelah rumah selesai dipindahkan, akan disajikan sup saudara serta ikan bandeng dengan bumbu kacang.
Baca Juga : Berkunjung ke Hangzhou Tiongkok, Tuan Rumah Asian Games 2022
Didampingi Ketua Adat
Pemindahan rumah ini akan dipimpin oleh seorang ketua adat yang juga memberikan aba-aba untuk mengarahankan warga.
Sebelum rumah dipindahkan, tentu ada doa yang dipanjatkan agar proses pemindahan rumah berjalan lancar.
O iya, setahun setelah rumah dipindahkan, masih ada upacara yang digelar, lo, yaitu upacara Maccera Bola.
Upacara yang dilakukan dengan cara mengoleskan darah ayam pada tiang rumah ini berguna untuk menolak bala. Unik, ya, tradisinya!
Lihat video ini juga, yuk!