Mengenal Hermes, Sang Dewa Pengantar Pesan dari Mitologi Yunani

By Tyas Wening, Rabu, 19 September 2018 | 18:03 WIB
Patung Hermes di Museum Sejarah Jakarta. (Putri Puspita )

Bobo.id - Dalam kisah mitologi Yunani, banyak terdapat dewa dewi yang berkuasa atas alam semesta.

Beberapa di antaranya adalah Zeus sang penguasa langit, Poseidon sang penguasa laut, dan Hades penguasa dunia bawah.

Tiga dewa tersebut termasuk dalam enam dewa dari generasi pertama.

Zeus memiliki enam orang anak yang merupakan generasi kedua keturunan dewa, salah satunya adalah Hermes.

Dalam mitologi Yunani, Hermes merupakan dewa atau lambang hampir segala hal, seperti dewa perbatasan Olympian, dewa perdagangan Yunani Kuno, dewa pengetahuan manusia, penemu tulisan dan angka, serta banyak penemuan lainnya.

Baca Juga : Wow! Kedai Es Krim di Indonesia ini Sudah Ada Sejak Zaman Kolonial!

Namun, Hermes lebih banyak dikenal sebagai dewa pembawa pesan untuk dewa lain, pelindung pembawa pesan, dan juga bertugas untuk mengirimkan pesan untuk ayahnya, Zeus.

Hermes digambarkan sebagai dewa yang memiliki sayap di sandal yang dipakainya, yang merupakan pemberian dari dewi pembawa pesan lainnya, yaitu Iris.

Dewi Iris memberikan sandal bersayap tersebut agar Hermes dapat terbang agar bisa menyampaikan pesan dengan lebih cepat, berbeda dengan Dewi Iris yang sudah mempunyai sayap.