Bobo.id - Mungkin teman-teman pernah mengalami ketika mencium suatu aroma, kemudian teringat pada suatu hal atau kejadian di masa lalu.
Biasanya, aroma ini mengingatkan kita pada hal yang terjadi saat kita kecil.
Misalnya ketika kita mencium wangi makanan tertentu, kita ingat saat Mama memasaknya untuk kita.
Bahkan kita bisa ingat perasaan senang saat akan memakan makanan itu.
Kok bisa, ya?
Baca Juga : Menulis Diary Dapat Menajamkan Ingatan, lo! Ini 5 Manfaatnya
Saat ketika kita mencium aroma, kemudian teringat memori dan emosi dari kejadian sebelumnya ini namanya "memori autobiografi yang dibangkitkan oleh bau" atau fenomena Proust.
Ini dinamakan fenomena Proust karena seorang penulis novel Marcel Proust dari Perancis.
Dalam sebuah novelnya yang berjudul In Search of Lost Time, dikisahkan narator cerita mencelupkan kue ke dalam secangkir teh dan merasa kembali ke masa kecilnya lagi.
Rupanya, penelitian juga membuktikan kalau bau adalah pengingat yang baik tentang kejadian di masa lalu, teman-teman.
Bahkan lebih baik daripada indera penglihatan atau bunyi.
Baca Juga : Sering Kesulitan Mengingat Pelajaran? Kenali Cara Belajar Kita, yuk!