Bobo.id - Saat membayangkan kereta Sinterklas, pasti kita juga terbayang dengan rusa-rusa kutub yang menarik keretanya.
Rusa kutub yang dalam bahasa Inggris disebut reindeer, memang jadi ciri khas kereta Sinterklas.
Rusa kutub punya ciri fisik wajah yang berwarna cokelat dan bulu tubuh yang berwarna cokelat keabu-abuan.
Ada juga rusa kutub yang bulunya berwarna putih kecokelatan.
Baca Juga : Ada Penguin yang Seluruh Tubuhnya Berwarna Hitam, Kok Bisa, ya?
Di antara para rusa kutub, kadang-kadang ada yang punya mutasi genetika unik, sehingga bulunya jadi putih semua.
Yap, ada rusa kutub yang seluruh tubuh dan wajahnya ditutupi warna putih.
Beberapa waktu lalu, seorang fotografer bernama Mads Nordsveen berhasil menemukan rusa kutub yang langka tersebut, lo!
Baca Juga : Yuk, Melihat Rusa Lebih Dekat di Penangkaran Rusa Cariu, Bogor!
Baca Juga : Hati-hati, 3 Hal Ini Bisa Membuat Kita Mengucek Mata Terus-terusan
Source | : | BBC |
Penulis | : | Avisena Ashari |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR