Bobo.id - Teman-teman pasti masih ingat, kan, tentang hiu megalodon dalam film The Meg?
Megalodon adalah hiu purba yang berukuran raksasa, bahkan bisa tumbuh sampai sepanjang 18 meter.
Giginya berukuran 18 sentimeter atau lebih panjang dari tangan manusia, lo!
Kepunahan hiu megalodon ternyata menjadi sesuatu yang menarik untuk diteliti para ahli, nih, teman-teman.
Hal ini karena selama ini megalodon dianggap punya kemampuan termoregulasi seperti yang dilakukan oleh hiu modern.
Baca Juga : Pemegang Rekor Migrasi Terjauh, Burung Arctic Tern. Kenalan, yuk!
Termoregulasi adalah penyesuaian suhu tubuh sebagai respon terhadap air yang lebih dingin atau lebih hangat.
Kemampuan yang dimiliki hiu ini akan membuat hiu bisa berburu di habitat yang lebih luas, lo.
Peneliti kemudian menggunakan metode geokimia untuk memeriksa karbon serta kandungan isotop pada gigi hiu megalodon dan hiu modern untuk mengetahui apakah suhu tubuh hiu megalodon sama dengan hiu modern.
Isotop yang ada pada hewan ini membentuk ikatan yang berbeda, tergantung pada suhu hewan ketika gigi terbentuk.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Tyas Wening |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR