Lapisan tipis ini terdiri dari dua lapisan molekul sabun yang membungkus lapisan air yang tipis, kemudian akan membuat udara terperangkap di antaranya.
Selain itu, sabun juga mengurangi tegangan permukaan air, yang membuat lapisan tipis yang terbentuk mengambil bentuk terkecil yang mungkin dibuat agar udara bisa berada di dalamnya.
Hal ini menyebabkan busa dan gelembung selalu berbentuk bundar, teman-teman.
Sabun yang Dicampur Air Laut Jarang Mengeluarkan Busa
Baca Juga : Sering Mengalami Cegukan Setelah Makan? Bisa Jadi Ini Penyebabnya
Busa yang dihasilkan oleh sabun yang dicampur air laut dengan air tawar ternyata berbeda, lo.
Saat sabun dicampur dengan air tawar, maka busanya akan banyak, berbeda dengan sabun yang dicampur air laut yang hanya menghasilkan sedikit busa.
Penyebabnya adalah karena air laut mengandung terlalu banyak mineral, terutama natrium, yang juga ada dalam kandungan sabun.
Bobo Funfair Digelar di Semarang, Bisa Ketemu Bobo Sekaligus Wisata Kuliner Nusantara
Source | : | Howstuffworks,wonderopolis.org |
Penulis | : | Tyas Wening |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR