Bobo.id - Selain manusia, ada beberapa jenis hewan yang juga sudah melakukan perjalanan sampai ke antariksa, lo, teman-teman.
Perjalanan hewan-hewan tersebut sampai ke antariksa adalah untuk penelitian yang dilakukan mengenai ketahanan hewan di ruang angkasa yang berbeda dengan di Bumi.
Nah, NASA baru saja mengirim dua kelompok tikus betina untuk melakukan perjalanan sampai ke Stasiun Antariksa Internasional atau ISS.
Tujuan dari pengiriman tikus-tikus ini adalah untuk mempelajari perubahan perilaku tikus setelah mengalami perjalanan panjang ke ruang angkasa.
Seperti apa perubahan perilaku yang ditunjukkan oleh tikus setelah melakukan perjalanan selama berhari-hari menuju ruang angkasa, ya?
Baca Juga : Kadal Ini Bisa Bertelur dan Melahirkan dalam Satu Kandungan, lo!
Melakukan Perjalanan Selama Berhari-hari
Untuk mengetahui perubahan perilaku yang dialami oleh tikus saat melakukan perjalanan panjang, NASA mengirimkan dua kelompok tikus betina ke ISS.
Kelompok pertama berisi tikus yang berusia 16 minggu, sedangkan kelompok kedua berisi tikus berusia 32 minggu.
Dua kelompok tikus ini mengalami perjalanan yang cukup panjang menggunakan pesawat antariksa, nih, teman-teman, yaitu selama 17 dan 18 hari.
Selanjutnya, perilaku dari dua kelompok tikus ini dibandingkan dengan kelompok tikus lainnya yang ada di Bumi.
Contoh Bentuk Kesenian Tradisional di Indonesia, Materi Kelas 4 SD Kurikulum Merdeka
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Tyas Wening |
Editor | : | Avisena Ashari |
KOMENTAR