Bobo.id - Apa teman-teman pernah mendengar gaya hidup nomaden?
Nomaden merupakan gaya hidup berpindah-pindah dan tidak menetap di satu wilayah tertentu, teman-teman.
Di zaman dahulu, ada banyak kelompok masyarakat atau suku yang memiliki gaya hidup nomaden ini, lo.
Salah satu suku nomaden yang terkenal adalah suku Dukha.
Suku Dukha ini unik, lo. Karena suku Dukha memiliki gaya hidup nomaden sambil menggembala rusa, teman-teman.
Uniknya lagi, suku ini bergerak mengikuti ke mana sang rusa pergi.
Cari tahu kisahnya, yuk!
Rusa, Hewan Mitologi Mongolia
Selama ribuan tahun, suku Dukha sudah tinggal di wilayah bagian utara negara Mongolia, teman-teman. Tepatnya di Taiga.
Selama ribuan tahun pula, suku Dukha sudah menggembala dan beternak rusa.
Di Mongolia, ada mitologi yang menceritakan tentang rusa, teman-teman.
Orang Mongolia mempercayai kalau rusa adalah makhluk mistis. Rusa dipercaya membawa arwah dari orang yang mereka sayangi.
Baca Juga : Wah, Rusa Kutub Ini Hampir Tidak Terlihat di Antara Hamparan Salju!
Source | : | Great Big Story |
Penulis | : | Avisena Ashari |
Editor | : | Avisena Ashari |
KOMENTAR