Penyebabnya ternyata adalah karena saat menggumamkan benda yang sedang dicari tadi, otak kita akan membayangkan benda tadi.
Dari bayangan yang ada di otak, hal ini membuat kita memiliki memori tentang benda itu, seperti di mana teman-teman meletakkan tempat pensil tadi terakhir kalinya.
Dengan begitu, otak akan bekerja lebih efisien atau lebih tepat dalam mengingat di mana letak barang yang kita cari.
Namun hal ini hanya berlaku pada barang yang sudah kita ketahui bentuknya saja, ya, teman-teman.
Baca Juga: Meskipun Sudah Cukup Tidur, Kenapa Saat Bangun Tidur Terasa Lelah, ya?
2. Membantu Mengatur Pikiran
Setiap harinya, kita mendapatkan berbagai informasi baru yang akan diproses oleh otak dan masuk ke bagian "penyimpanan" dalam otak.
Nah, berbagai informasi tadi tersebar dan tercampur di dalam otak, sehingga bisa menyebabkan pikiran menjadi kacau, teman-teman.
Hal ini bisa membuat kita kebingungan dengan berbagai hal yang ingin kita cari atau ingat-ingat, lo, teman-teman.
Bisa Mengisi Waktu Liburan, Playground Berbasis Sains Interaktif Hadir di Indonesia!
Source | : | Life Hack |
Penulis | : | Tyas Wening |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR