Bobo.id - Apakah teman-teman sudah tahu kalau paus sebenarnya tidak termasuk dalam kelompok ikan?
Di artikel sebelumnya, Bobo menjelaskan bahwa paus ternyata bukanlah seekor ikan.
Baca Juga: Meski Dikenal Buas, Ada Makhluk Laut yang Membuat Hiu Putih Besar Ketakutan
Paus adalah mamalia yang hidup di dalam air. Wah, selama ini pasti banyak yang keliru menyebut paus dengan sebutan "ikan paus".
Selain paus, ada juga hiu yang seringkali dikatakan sejenis dengan paus.
Nah, apakah hiu juga termasuk mamalia? atau tetap masuk kelompok ikan, ya?
Baca Juga: Serba Putih! Inilah Wat Rong Khun, Kuil yang Jadi Daya Tarik Wisatawan
Coba teman-teman ingat-ingat lagi ciri-ciri paus sebagai hewan mamalia. Kemudian bandingkan dengan kebiasaan hiu.
Paus memiliki ciri-ciri mamalia, seperti, berdarah panas, menghirup oksigen, melahirkan dan menyusui anaknya, berambut dan bertulang keras.
Yuk, cari tahu ciri-ciri hiu!
Baca Juga: Tak Kalah dari Thor, Ini 10 Dewa Terkuat Lainnya yang Dimiliki Marvel
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Sarah Nafisah |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR