Mengandung Senyawa Nitrat
Bayam mengandung senyawa bernama nitrat. Kandungan ini didapat bayam dari air, tanah, udara, dan pupuk saat masih menjadi tanaman.
Saat dimasak, nitrat yang ada pada bayam tidak akan hilang dan akan masuk ke dalam tubuh kita saat kita makan.
Sebenarnya, senyawa ini tidak berbahaya bagi tubuh. Nitrat malah bisa memberikan beberapa manfaat bagi tubuh.
Baca Juga: Tak Hanya Manusia, Lebah Juga Bisa Awetkan Makanan, Bagaimana Caranya?
Namun, saat kita makan bayam yang sudah dipanaskan beberapa kali, nitrat ini akan berubah menjadi nitrit di dalam tubuh.
Saat bertemu dengan senyawa lain, nitrat akan berubah menjadi nitrit di dalam tubuh.
Nitrit ini berbahaya, teman-teman. Jika bertemu dengan senyawa lain, nitrit akan berubah menjadi karsinogen.
Karsinogen sendiri merupakan zat utama yang bisa menyebabkan tubuh kita terkena kanker.
Baca Juga: Ubur-Ubur Jenis Ini Dijuluki sebagai Ubur-Ubur Abadi, Apa Sebabnya?
Source | : | Hello Sehat |
Penulis | : | Cirana Merisa |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR