Gratis Masuk Ancol
Untuk menyambut HUT Jakarta, Taman Impian Jaya Ancol memberikan "hadiah" bagi masyarakat Indonesia yang ingin berkunjung ke sana.
Hadiah itu berupa tiket gratis untuk masuk ke kawasan wisata Ancol pada Jumat, 21 Juni 2019 besok.
Tiket ini berlaku untuk setiap orang yang datang ke sana tanpa batasan usia, mulai pukul 06.00 sampai 18.00 WIB.
Baca Juga: Bolehkah Kita Makan Makanan yang Terkena Uap Air pada Tutup Wadah?
Sayangnya, kalau teman-teman mengajak keluarga berlibur ke sana dengan menggunakan mobil, teman-teman tetap harus membayar tiket kendaraan, ya.
Selain itu, teman-teman juga tetap harus membayar tiket masuk kalau ingin berkunjung ke tempat-tempat rekreasi lainnya, seperti Dunia Fantasi.
Namun, kalau hanya ingin bermain di pantai, teman-teman tidak perlu membayar tiket lagi.
Baca Juga: Ini Bahayanya Jika Sering Makan Daging yang Dimasak Setengah Matang
Bertemu Karakter Favorit di Doraemon Jolly Town MARGOCITY, Apa Saja Keseruannya?
Penulis | : | Cirana Merisa |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR