Menurut Rabia De Latour, MD, sebagai gastroenterolog dan asisten profesor kedokteran di NYU Langone Health dilansir dari laman health.com, makanan bisa beri pengaruh besar terhadap kesembuhan kita.
Buah seperti pisang sangat disarankan untuk dikonsumsi saat sedang diare.
Sebab, pisang mengandung potassium yang tinggi. Kandungan ini bisa membantu sel bekerja secara maksimal untuk mengembalikan fungsi tubuh secara normal.
Baca Juga: Bisa Kurangi Risiko Diabetes, Coba 5 Makanan Pengganti Nasi Ini, yuk!
Tak hanya buah pisang saja yang disarankan, tetapi juga mengonsumsi nasi itu sangat disarankan untuk menyembuhkan penyakit diare.
Tak hanya asupan makanan tersebut, minum air putih yang banyak juga harus dilakukan saat terkena diare.
Air minum dapat membuat tubuh kita tetap terhidrasi dengan baik saat kita kehilangan banyak air karena diare.
Baca Juga: Saat Diare Sebaiknya Kita Menghindari Mengonsumsi Keju, Kenapa Begitu?
Terbit Hari Ini, Mengenal Dongeng Seru dari Nusantara di Majalah Bobo Edisi 35, yuk!
Penulis | : | Iveta Rahmalia |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR