Bobo.id - Teman-teman, kita disarankan untuk mandi setidaknya dua kali dalam sehari, yaitu saat pagi dan sore.
Mandi pagi bisa membuat kita lebih bersemangat dalam menjalani hari karena kita akan merasa segar.
Sedangkan mandi sore dilakukan untuk membersihkan kotoran, debu, dan keringat yang menempel selama kita beraktivitas seharian penuh.
Baca Juga: Banyak Orang Ingin Makan Makanan Manis saat Sedih, Apa Sebabnya?
Nah, sekarang ini, wilayah Indonesia sudah memasuki musim kemarau, teman-teman. Salah satu hal yang harus diperhatikan adalah kesehatan kulit.
Para ahli menyarankan kita untuk tidak mandi terlalu lama saat musim kemarau supaya kulit kita tetap sehat dan tidak kering.
Lalu, bagaimana cara merawat kesehatan kulit saat musim kemarau, ya? Yuk, kita lakukan tips di bawah ini!
Baca Juga: Rayakan Hari Anak Nasional, Buku Cerita Anak Serial Dendang Kencana Resmi Diluncurkan
1. Hindari Mandi Terlalu Lama
Kita disarankan untuk tidak berlama-lama saat mandi, teman-teman, cukup lima menit saja.
Mandi terlalu lama di musim kemarau akan membuat kulit lebih kering. Sebab, kandungan air yang ada di permukaan kulit akan menguap.
Gunakan pula air dingin atau hangat saat mandi. Hindari gunakan air yang cenderung panas, apalagi berendam di air belerang.
Baca Juga: Suka Menyanyi? Yuk, Ikut Hidupkan Kembali Lagu-Lagu Anak dari Dendang Kencana!
2. Perhatian Jenis Sabun
Gunakanlah sabun yang mengandung pelembap supaya kulit kita tetap terjaga kelembapannya dan tidak kering.
Hindari pula sabun antiseptik, kecuali setelah kita bermain di tempat yang kotor, barulah boleh gunakan sabun antiseptik.
Menurut para ahli, hindari gunakan sabun antiseptik setiap hari karena akan membuat kulit semakin kering.
Baca Juga: Gunung Tangkuban Parahu Erupsi, Warga Sekitar Diimbau Berhati-hati
3. Pelembap Alami
Saat musim kemarau, para ahli juga menyarankan setiap orang untuk menggunakan pelembap ke seluruh tubuh dua kali sehari.
Namun, bagi teman-teman yang memiliki kulit kering, sebaiknya gunakan pelembap tiga kali sehari.
Ada beberapa jenis pelembap yang bisa digunakan dan dibeli di toko obat atau toko kecantikan.
Baca Juga: Berbahaya bagi Kesehatannya, Hindari Berikan Bawang pada Kucing
Jika ingin menggunakan pelembap alami, teman-teman bisa memilih minyak kelapa, minyak zaitun, biji bunga matahari, atau lidah buaya. Pilihlah yang mudah didapat.
4. Konsumsi Sayur dan Buah
Hal yang sangat penting adalah memperbanyak konsumsi air putih, sayur, dan buah-buahan.
Kulit yang sehat tidak hanya diperoleh dari perawatan luar, tapi juga perawatan dari dalam yang diperoleh dari makanan dan minuman sehat.
Baca Juga: Dibuat dari 6 Juta Ponsel Bekas, Ini Medali Olimpiade Tokyo 2020
(Penulis: Reni Susanti)
Lihat video ini juga, yuk!
Penjelasan Lengkap Sifat Stratifikasi Sosial: Starfikasi Sosial Terbuka, Tertutup, dan Campuran
Penulis | : | Cirana Merisa |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR