Chow Chow, Anjing dengan Lidah Berwarna Gelap
Chow chow adalah anjing ras tertua dari Tiongkok, lo, teman-teman.
Anjing ini memiliki penampilang khas seperti singa kecil atau beruang dengan bulumya yang lebat dan kasar.
Selain penampilannya yang unik karena memiliki bulu lebat, keunikan lain dari chow chow adalah bibir dan lidahnya yang berwarna gelap.
Lidah dan bibir chow chow biasanya berwarna biru tua, ungu gelap, atau bahkan hitam.
Baca Juga: Bukan di Darat, Ulat Bulu Ini Hidup di dalam Laut, Pernah Lihat?
O iya, kadang warna gelap pada lidah chow chow hanya berupa bintik-bintik besar, lo, walaupun banyak juga yang seluruh lidahnya berwarna gelap.
Lidah Chow Chow Berwarna Merah Muda saat Lahir
Meskipun chow chow memiliki lidah yang berwarna gelap, bahkan hitam, lidah bayi chow chow ternyata tidak berwarna gelap, lo.
Saat lahir, lidah chow chow berwarna seperti hewan lainnya, yaitu merah muda.
Warna lidah anjing chow chow akan berubah seiring dengan pertumbuhan mereka.
Tomat-Tomat yang Sudah Dibeli Bobo dan Coreng Hilang! Simak Keseruannya di KiGaBo Episode 7
Penulis | : | Tyas Wening |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR