3. Ibu Jari yang Berukuran Paling Besar Ada Gunanya, lo!
Tangan maupun kaki kita memiliki ibu jari atau yang biasa kita sebut jempol, teman-teman.
Namun, kalau diperhatikan, ukuran jempol kaki kita lebih besar dibandingkan dengan ukuran jari lainnya.
Eits, ukuran jempol kaki yang besar ini ternyata ada gunanya, lo, teman-teman.
Jempol kaki yang berukuran besar memiliki peran untuk membantu kita berjalan dengan seimbang.
Bentuk jempol kaki yang lebih bulat dan bukannya panjang membantu untuk menahan lebih banyak beban tubuh kita.
Baca Juga: Ternyata Makanan Khas Daerah Tak Kalah Lezat dari Makanan Kekinian, lo!
Saat kita berjalan atau berlari, jempol kaki akan memberikan tekanan yang cukup.
Nah, tekanan inilah yang membuat kita memiliki kekuatan saat berjalan maupun berlari.
4. Telapak Kaki Jadi Bagian yang Paling Geli saat Digelitiki
Pernahkah teman-teman digelitik di bagian telapak kaki? Digelitik pada bagian telapak kaki ternyata lebih geli dibandingkan pada bagian tubuh lainnya, lo.
Wah, kenapa telapak kaki terasa sangat geli ketika digelitik dibandingkan bagian tubuh lain, ya?
Ternyata penyebabnya adalah karena ribuan saraf yang terdapat pada telapak kaki kita, teman-teman.
Baca Juga: Kedai Ramen Terpencil di Jepang Ini Hanya Buka 2,5 Jam Setiap Hari, lo!
Pada telapak kaki yang tebal, ternyata terdapat hampir 8.000 saraf dan sebagian besar ujung saraf ada di dekat kulit.
Namun, kaki yang terasa geli saat digelitik merupakan pertanda baik, lo, teman-teman.
Berkurangnya rasa geli saat digelitik bisa menjadi tanda neuropati perifer, yaitu mati rasa yang disebabkan karena kerusakan saraf.
#GridNetworkJuara
Tonton video ini juga, yuk!
Penglihatan Mulai Buram? Ini 3 Hal yang Bisa Jadi Penyebab Mata Minus pada Anak-Anak
Source | : | Mental Floss |
Penulis | : | Tyas Wening |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR