Bobo.id - Siapa di antara teman-teman yang suka membantu orag tua di rumah mencuci piring?
Salah satu pekerjaan rumah yang bisa kita lakukan adalah mencuci piring, dimulai dari piring bekas makan kita sendiri.
Saat mencuci piring, apa teman-teman langsung mencucinya dengan air sabun?
Rupanya, noda minyak di piring sulit hilang kalau dicuci langsung dengan sabun, teman-teman.
Ikuti tips menghilangkan noda minyak di piring ini, yuk!
Menggunakan Air Panas
Pertama-tama, supaya lebih mudah menghilangkan noda minyak di piring, kita bisa menggunakan air panas, teman-teman.
Jika piring kotor ada dalam kondisi berminyak, sebaiknya piring dibilas dulu dengan air panas.
Air panas bisa membantu mengangkat lemak lebih mudah daripada air dingin, teman-teman.
Kalau kamu ingin mencobanya, lakukan dengan hati-hati dan gunakan air yang tidak terlalu panas, ya.
Mintalah bantuan orang tua mu untuk menuangkan air panas atau air hangat pada piring kotor.
Baca Juga: Mencuci Tangan Di Kobokan, Bersih atau Tidak, ya? #AkuBacaAkuTahu
Bisa Mengisi Waktu Liburan, Playground Berbasis Sains Interaktif Hadir di Indonesia!
Penulis | : | Avisena Ashari |
Editor | : | Avisena Ashari |
KOMENTAR