Bakteri Tidak Selalu Jahat
Faktanya, tubuh kita adalah rumah bagi sekitar 100 trilyun bakteri baik, lo. Bakteri ini paling banyak menghuni usus kita.
Kita tidak hanya hidup dengan bakteri menguntungkan ini, tetapi mereka sebenarnya penting untuk kelangsungan hidup kita.
Baca Juga: Sering Dikonsumsi Orang Korea, Inilah Manfaat Daun Perilla untuk Tubuh
Bakteri yang baik membantu tubuh kita mencerna makanan dan menyerap nutrisi. Mereka juga menghasilkan beberapa vitamin dalam saluran usus termasuk asam folat, niasin, dan vitamin B6 dan B12.
Menurut penelitian bakteri juga bisa dimanfaatkan untuk melindungi kita dari bakteri berbahaya yang menyebabkan penyakit.
Caranya adalah dengan memadatkan mereka di usus, memproduksi asam yang menghambat pertumbuhan, dan memacu sistem kekebalan tubuh untuk melawan bakteri jahat.
Baca Juga: Bukan Laba-Laba, Ini adalah Kepiting Berkaki Laba-Laba
Cara Bersikap terhadap Barang yang Dipakai, Materi Kelas 4 SD Kurikulum Merdeka
Source | : | Healthline |
Penulis | : | Sarah Nafisah |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR