1. Melatih Daya Ingat
Jika teman-teman baru belajar beberapa kosakata dalam bahasa asing, cobalah untuk mengingatnya.
Latihan otak dengan cara ini dapat digunakan untuk mengetes kemampuan demi mencegah kita jadi orang yang pelupa.
Setelah satu jam, cobalah untuk mengingat-ingat kembali kosakata yang telah teman-teman pelajari dan hafalkan.
Semakin susah untuk dihafalkan, maka semakin terstimulasi juga otak kita.
Baca Juga: Codariocalyx Motorius, Tanaman Unik yang Bisa Menari, Pernah Lihat?
2. Mendengarkan atau Memainkan Musik
Salah satu kegiatan yang bisa kita lakukan setiap hari adalah mendengarkan musik. Mendengarkan musik bisa menjadi salah satu latihan otak karena dapat menstimulasi otak.
Selain itu, kita juga bisa mempelajari cara memainkan instrumen musik, mulai dari gitar, piano, atau biola.
Saat mempelajari hal yang baru, sel-sel saraf otak yang baru akan muncul dan menyimpan semua informasi baru yang sedang kita pelajari.
Tentu saja, semakin sering melakukan latihan ini semakin baik untuk ingatan kita.
Baca Juga: Setelah Hadirkan Fitur Mode Gelap, Instagram Hapus Fitur 'Following'
Source | : | Hello Sehat |
Penulis | : | Sarah Nafisah |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR